Jabar Relasipublik.com || Video warga sipil diduga menggunakan mobil dinas TNI AD beredar di media sosial (medsos). Pihak Pusat Polisi Militer Angkatan Darat (Puspomad) tengah menyelidiki video tersebut.
“Sedang ditangani Puspomad,” kata Kepala Dinas Penerangan TNI Angkatan Darat (Kadispenad) Brigjen TNI Nefra Firdaus, Jumat (2/10/2020).
Dalam video berdurasi 2 menit 8 detik yang beredar, tampak mobil dinas jenis Toyota Fortuner tersebut berpelat nomor 3688 – 34. Pelat nomor yang dipasang di mobil berwarna Hijau Army tersebut terlihat seperti pelat nomor dinas TNI AD.
Mobil tersebut terparkir di sebuah warung makan masakan. Namun belum diketahui lokasi pasti video ini diambil. Sang Perekam lalu mendatangi pria yang ada di dalam warung makan, saat ketika akan membayar. Terlihat pria tersebut mengenakan kaos putih berkerah dan celana pendek.
Sang perekam sempat menanyakan soal kepemilikan mobil dan identitas pria berkaos putih berkerah tersebut. Pria berkaos putih berkerah mengatakan mobil tersebut miliknya dan sempat mengaku dirinya anggota TNI aktif.
“Pak,” kata Sang perekam.
“Kenapa?” jawab pria berkaos putih berkerah itu
“Mobil siapa?” tanya Sang perekam.
“Mobil saya,” jawab pria berkaos putih berkerah
“Emang Bapak tentara?” lanjut tanya Sang perekam.
“Iya,” jawab pria berkaos putih berkerah itu
“Abang Anggota aktif? Mana ID card,” kata Sang perekam.
“Kenapa lu tanya gua? Yang boleh tanya gua Polisi Militer,” jawab pria berkemeja putih.
Pria berkaos putih berkerah tersebut lalu
berjalan masuk ke mobil. Yang didalam Mobil Dinas TNI tersebut tengah asyik seorang Wanita sudah berusia lebih dewasa sedang menyantap mie kuah. Sedangkan Sang perekam terus mencecar soal kartu tanda anggota (KTA). Dia menyebutnya ID card atas kepastian berkaos putih berkerah tersebut sebagai anggota TNI aktif.
Kemudian berkaos putih berkerah meralat ucapannya. Kali ini dia mengaku sebagai seorang sipil. Sedangkan pengakuan awal bahwa dirinya anggota TNI disebutnya hanya bercanda.
“Abang ngaku anggota tadi,” kata Sang perekam. Sambil menegaskan hal itu kepada pria berkaos putih berkerah lengan pendek dan celana pendek.”
“Bukan anggota gua. Saya bercanda,” jawab Sang berkaos putih berkerah lengan pendek tersebut.Tampak di dalam mobil berwarna hijau tersebut ada baju menggantung pada bangku pengemudi depan setir mobil tersebut yaitu baju berwarna hijau tua yang seolah terlihat mirip dengan baju dinas anggota TNI.Tak lama kemudian,berkaos putih berkerah lengan pendek itu menutup kaca mobil dan pergi meninggalkan Sang perekam video.
(WM_Jabar Relasipublik.com)
Discussion about this post